Jazz

Jazz

Rabu, 09 Maret 2011

KALIMAT PENALARAN DAN ARGUMENTASI

Bajaj Pulsar 220 DTS-i Meluncur

Setelah lama ditunggu, para pecinta roda dua Indonesia akhirnya bisa menikmati ketangguhan motor terbaru Bajaj Pulsar 220 DTS-i. Bajaj Pulsar 220 DTS-i diluncurkan di sirkuit Sentul, Bogor, Selasa (8/3/2011).

sumber: http://oto.detik.com/readfoto/2011/03/09/161439/1587973/647/1/bajaj-pulsar-220-dts-i-meluncur?osfoto


Puluhan Kali Beraksi, Pencuri Motor Didor Polisi

Bekasi - Aparat Kepolisian Resor Kota Bekasi menembak pelaku pencurian kendaraan motor yang telah beraksi puluhan kali. Tersangka bernama Handi Bagus Herman ditembak karena berusaha melarikan diri.
"Tersangka kami lumpuhkan di bagian paha kirinya karena mencoba kabur saat dilakukan pengembangan," kata Kasat Reskrim Polres Bekasi Kota Kompol Ade Ary Syam Indradi, Rabu (9/3/2011).

Selain menangkap Handi, polisi juga menangkap seorang tersangka lainnya yakni Purwanto yang merupakan penadah motor curian. Polisi kini mengejar Pepen selaku pencuri dan juga Hasan yang merupakan penadah.

Ade mengatakan, pelaku sudah berulang kali melakukan pencurian motor di kawasan Bekasi Kota. "Dia mengaku sudah 23 kali melakukan pencurian," katanya.

Ade menjelaskan, penangkapan bermula dari adanya informasi masyarakat yang mengetahui jika tersangka Purwanto dan Handi memiliki motor hasil curian. Polisi yang mengetahui keberadaan Purwanto di Gang Omega, tepatnya di belakang Terminal Bekasi langsung mencokoknya keduanya di lokasi.

"Setelah itu, kami melakukan pengembangan dengan membawa tersangka Handi untuk menunjukkan keberadaan temannya Pepen di Rawa Lumbu," katanya.

Namun, dalam perjalanan menuju rumah Pepen, tersangka Handi mencoba melarikan diri. Kemudian petugas melepaskan tembakan sebanyak dua kali ke udara.

"Anggota sudah perintahkan untuk berhenti, namun tetap lari dan melepaskan tembakan ketiga kalinya ke arah bawah dan mengenai kaki tersangka sebelah kiri tepatnya di paha," jelasnya.

Handi yang tersungkur lalu dibawa ke RSUD Bekasi untuk diberikan pengobatan. Setelah selesai pengobatan, Handi lalu dibawa ke Polres Bekasi untuk diperiksa.

Ia menambahkan, tersangka Handi menjual hasil kejahatannya berupa motor Yamaha Mio kepada Purwanto seharga Rp 1,5 juta perunit



Dari kedua tersangka, polisi menyita barang bukti berupa 4 unit motor merek Yamaha Mio Hijau B 6892 FDW, Yamaha Vixion merah F 4198 SS, Yamaha Jupiter MX silver hitam tanpa plat dan Yamaha Vega Silver hitam B 6431 FLG.

sumber: http://www.detiknews.com/read/2011/03/09/231953/1588299/10/puluhan-kali-beraksi-pencuri-motor-didor-polisi


Ini Dia Mobil Hibrida Tercepat di Dunia


Jakarta - Sebuah mobil aneh bernama Veritas RS III Roadster diklaim sebagai mobil hibrida tercepat di dunia saat ini. Mobil ini diklaim mampu berlari hingga kecepatan 330 km perjam.

Vermot AG yang memproduksi Veritas RS III Roadster sebenarnya sudah memperkenalkan mobil ini di awal tahun lalu, namun ketika itu, Veritas RS III Roadster masih diperkuat oleh mesin V10 milik BMW yang berkapasitas 5.0 liter yang sama dengan yang digunakan M5 dan M6. Mesin tersebut memiliki kekuatan hingga 507 hp.

Namun kini, kekuatan mobil ini bertambah berkat aplikasi motor listrik 105 kW yang dipasangkan pada roda depan. Dengan tambahan motor listrik ini, tenaga total mobil ini pun bertambah jadi 600 hp.

Sebagai akibatnya, bobot mobil ini bertambah hingga 500 kg akibat mengendong baterai lithium ion. Tapi meski kini lebih berat, Vermot AG mengklaim bahwa mobil mereja ini mampu berlari hingga kecepatan 100 km perjam hanya dalam waktu 3,1 detik saja atau turun 0,1 detik dari versi bermesin konvensional yang tercatat membutuhkan waktu 3,2 detik untuk mencapai kecepatan yang sama.

Tapi meski mampu berakselerasi lebih baik, kecepatan puncak mobil ini turun menjadi 330 km perjam atau 10 km perjam lebih lambat dari versi konvensional.

Sistem hibrida yang berada di Veritas RS III Roadster terbilang cukup cerdas dengan mengaplikasi teknologi Kinetic Energy Recovery System (KERS) yang mampu mengisi ulang baterai di ketika mobil melakukan pengereman.

Seperti dikutip dari Translogic, Rabu (9/3/2011), dengan hanya mengandalkan kemampuan baterai dan motor listriknya, Veritas RS III Roadster masih mampu berjalan hingga 50 km dengan keceatan standar.
Kemampuan Veritas RS III Roadster Hybrid ini tentu merupakan sebuah inovasi, namun Vermot melalui petingginya mengatakan akan membuat versi coupe dari Veritas yang akan keluar di musim panas ini. Sementara versi listrik akan diperkenalkan pada tahun 2013 mendatang.

sumber: http://oto.detik.com/read/2011/03/09/183856/1588211/648/ini-dia-mobil-hibrida-tercepat-di-dunia?o991102638

IPK F Mahasiswi Telanjang di UK Petra Tergolong Baik

Surabaya - Akademisi UK Petra menyayangkan tindakan mahasiswinya yang sempat disebut berinisial F melakukan aksi nekat telanjang. Padahal, IPK (indeks prestasi kumulatif) F selama ini tidak dapat dikategorikan buruk.
"Padalah selama ini IPK-nya baik," kata kata Pembantu Rektor III UK Petra, Jones Syaranamual, kepada wartawan di ruangannya, UK Petra Jalan Siwalankerto, Surabaya, Rabu (9/3/2011).

Mengenai latar belakang mahasiswi yang sempat disebut berinisial F ini melakukan aksi telanjang di depan kampus, pihaknya menurut Jones, masih belum mengetahuinya. Bahkan pihaknya juga belum berhasil menggali data dari yang bersangkutan.

"Belum belum. Kita belum tahu latar belakangnya apa, karena kejadiannya mendadak sekali," jelasnya.

Setelah menyerahkan ke keluarganya, pihaknya tambah Jones, juga belum mendapat informasi dari orangtuanya perihal kejadian tersebut. "Tapi selanjutnya kita akan berkonsultasi dengan pihak orangtua dan men-follow up-nya," tambahnya.

Mengenai aksi menghebohkan yang dilakukan mahasiswinya itu, pihak UK Petra mengaku belum bisa menentukan apakah akan memberi sanksi atau merehabilitasi mahasiswa tersebut. "Kita belum menentukan sanksi atau melakukan rehabilitasi, karena kita belum men-follow up dari pihak orangtua," tandasnya.

Pihak UK Petra juga menyangkal jika tindakan salah satu mahasiswinya tersebut dilakukan di dalam lingkungan kampus.

sumber:http://surabaya.detik.com/read/2011/03/09/152146/1587903/466/ipk-f-mahasiswi-telanjang-di-uk-petra-tergolong-baik?9911012


Foursquare 3.0 Hadir Bagi BlackBerry, Android dan iOS

Jakarta - Jejaring sosial berbasis lokasi Forsquare versi 3.0 segera menyambangi platform BlackBerry, Android dan iOS (Apple). Fitur terbaru pun hadir, namanya Explore.
Explore memungkinkan pengguna menuliskan kata-kata apapun yang dicari pengguna Foursquare di sekitar lokasi. Foursquare kemudian akan memberi rekomendasi terhadap lokasi di dekat pengguna.

Selain itu desain baru ada pada leaderboard, yang kini ditambah menjadi 7 hari, memungkinakan pengguna melihat hal-hal apa saja yang telah dicapai teman-teman mereka dalam kurun satu minggu.

Menjelajah tempat-tempat baru, berburu restoran dengan menu-menu kuliner, bertemu sahabat lama di venue tertentu bisa menjadi lebih asyik dengan versi terbaru ini. Kerjasama antara merchant (pemilik venue) dan pihak Foursquare pun bisa menjadi lebih variatif.

Seperti dikutip detikINET dari blog Foursquare, Rabu (9/3/2011), sayangnya Foursquare belum akan melakukan update bagi OS Symbian dan Windows Phone 7 dalam waktu dekat ini.

sumber: http://www.detikinet.com/read/2011/03/09/164944/1588039/317/foursquare-30-hadir-bagi-blackberry-android-dan-ios/?i991102105

merah : kalimat penalaran

biru: kalimat argumentasi